SHARE

Istimewa

AS juga telah menyediakan 1.000 ventilator yang saat ini digunakan di lebih dari 600 fasilitas kesehatan di seluruh Indonesia.

Sementara itu, Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi menegaskan bahwa upaya pemerintah untuk mengamankan kebutuhan vaksin nasional akan terus diperkuat.

Retno menuturkan, berbagai terobosan akan terus dilakukan dan Indonesia siap bekerja sama dengan negara dan pihak mana pun untuk mengamankan pasokan vaksin nasional dalam jangka pendek dan mengembangkan produksi vaksin lokal untuk jangka panjang.

Saat ini, Menlu Retno sedang berada di AS untuk melakukan kunjungan kerja ke Los Angeles dan Houston, guna bertemu dengan sejumlah perusahaan pengembang vaksin dan teknologi vaksin.

“Kunjungan ini adalah tindak lanjut kunjungan saya Agustus lalu ke Washington DC, di mana AS dan Indonesia siap bekerja sama untuk memperkuat ketahanan kesehatan nasional,” kata Retno.

“Berbagai penjajakan kerja sama ini juga bertujuan untuk membangun kemandirian industri kesehatan Indonesia,” ujar dia, menambahkan.

Halaman :