SHARE

istimewa

CARAPANDANG.COM - Direktur Eksekutif Skala Survei Indonesia (SSI) Abdul Hakim berharap agar para aktor politik peserta pemilu, baik partai politik (parpol), calon anggota legislatif, hingga calon presiden dan wakil presiden mulai mengedepankan gagasan untuk membentuk pemilu sehat.

"Saya berharap, aktor politik, baik itu parpol ataupun calon anggota legislatif bahkan sampai calon presiden dan wakil presiden mulai mengedepankan pendekatan pemilu yang konseptual. Lebih mengedepankan ide, gagasan, pemikiran dan nalar kritis untuk menjawab kepentingan publik," kata Abdul Hakim dari Jakarta, Selasa.

Abdul mengingatkan agar tidak lagi hanya bermodal gimik politik semata untuk memikat hati rakyat.

Pernyataan tersebut ia sampaikan ketika menanggapi kemunculan berbagai partai politik baru yang mendaftarkan diri untuk menjadi peserta Pemilu 2024. Abdul memandang perlu bagi para aktor politik untuk berfokus pada visi, misi, dan program kerja ke depannya.

"Seandainya pun gimik politik dipakai, sesakilah gimik itu dengan substansi ide terkait dengan persoalan-persoalan yang dihadapi publik saat ini," ujar Abdul.

Pengamat politik ini memandang pemilu yang sehat sebagai pemilu yang semestinya dipenuhi oleh ide, gagasan, dan pemikiran dari para peserta pemilu, baik partai politik maupun calon presiden dan wakil presiden untuk menjawab kebutuhan-kebutuhan publik.
 

Halaman :