Beranda Musik Bernadya Tampil Anggun di Synchronize Fest 2025

Bernadya Tampil Anggun di Synchronize Fest 2025

0
Bernadya Tampil Anggun di Synchronize Fest 2025

CARAPANDANG –  Bernadya tampil memukau bergaya centil nan anggun di Synchronize Fest 2025 pada hari Minggu (5/10/2025) sore hari. Ia membuka penampilan dengan lagu berjudul ‘Lama-lama’ yang disambut meriah penonton.

Penyanyi muda itu mengenakan dress hitam polkadot dengan bandana, menambah kesan anggun seperti nona Belanda. Aksesoris tersebut membuat penampilannya semakin mencuri perhatian sejak awal tampil.

Di tengah aksi panggungnya, Bernadya menyapa penonton yang memenuhi area pertunjukan. “Selamat sore temen-temen Synchronize, perkenalkan namaku Bernadya, semoga laguku bisa menghibur kalian,” katanya dalam acara Synchronize Fest 2025, Minggu (5/10/2025).

Penonton yang mayoritas remaja terlihat menikmati seluruh lagu yang dibawakan. Mereka bernyanyi bersama dari awal hingga akhir penampilan.

Sebagai lagu penutup, ia membawakan ‘Apa Mungkin’ dengan nada melow namun wajah tetap ceria. “Terima kasih teman-teman yang sudah hadir, terima kasih Synchronize, sampai ketemu lagi,” ujarnya.

Sebelum turun panggung, Bernadya melempar beberapa kertas berbentuk pesawat ke arah penonton. Aksi itu disambut sorakan gembira dari para penggemar.

Untuk diketahui, Synchronize Fest 2025 kembali digelar 3, 4, 5 Oktober 2025. Tahun ini Synchronize Fest 2025 memasuki edisi Ke-10, dengan mengangkat tema 'Saling Silang'.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Teratas

Berita Terkait
Berita Terkait